Bangun Impian Anda ! (Bahan Webinar sesi kedua 2010/11/06)

Artikel ini saya tulis sekitar beberapa tahun yang lalu ketika masih mahasiswa dan seringkali saya pakai ketika membawakan seminar motivasi buat teman-teman kenshusei (pemagang) di Jepang. Saya tidak ingat persis kapan saya menulisnya karena tidak menuliskan tanggal, bulan, dan tahun di naskah aslinya.
Mudah-mudahan bisa membawa manfaat dan membangkitkan motivasi buat pembaca, walaupun anda bukan kenshusei.
———————————————-
BANGUN IMPIAN ANDA !!

Tersebutlah kisah seorang pemuda, dia berasal dari daerah pinggiran sebuah kota kecil di Sulawesi Selatan. Pendidikannya hanya tamatan STM jurusan Listrik, sehingga di zaman sarjana sudah berserakan di mana-mana ini, tidak terlalu banyak peluang baginya untuk bersaing mendapatkan pekerjaan yang layak untuk hidup.

Tapi hal itu tidak membuatnya putus asa. Dia terus mencari dan mencari, hingga suatu ketika dia mendapatkan informasi tentang magang ke Jepang di Kantor Departemen Tenaga Kerja. Lalu dia mulai mengumpulkan informasi dan mempersiapkan diri menjalani tes awal. Latihan fisik berupa lari, push up, dan sit-up dia lakukan secara teratur sampai menjelang tes fisik yang sesungguhnya. Akhirnya waktunya pun tiba, tes magang mulai dia jalani satu persatu, dan berkat latihan yang teratur, tes fisik dia lalui walaupun dengan susah payah. Tapi nasib berkata lain, di tes kesehatan akhirnya dia dinyatakan gagal dan gugur begitu saja.
Namun dia tidak menyerah, dia bulatkan tekad, ditinggalkannya keluarga dan kota kelahirannya, dan mengikuti tes di propinsi lain. Tes kedua pun gagal dan kembali dia harus berkelana ke daerah lain yang masih asing baginya. Pada tes ketigalah dia dinyatakan lulus. Namun perjuangan belum selesai karena masih ada pembekalan daerah dan pelatihan bahasa 3 bulan yang menuntut kerja keras, disiplin yang ketat, PR yang bertumpuk, dan gemblengan fisik yang belum pernah dialaminya seumur hidup. Tapi baginya semboyan nenek moyangnya sejak dahulu

8 pemikiran pada “Bangun Impian Anda ! (Bahan Webinar sesi kedua 2010/11/06)

  1. Lam kenal. Pak Arif. Secara ngak sengaja saya mendapatkan blog bapak ini dan saya coppy ke pc. perlu bapak ketahui bahwa saya sekarang sedang mencari sesuatu yang dapat menjadi motifator dalam bentuk tulisan, tanya jawab atau bentuk lain, untuk meraih masa depan yang sekarang ini masih dalam bentuk impian.
    Terimakasih Pak Arif atas tulisan ini, semoga ada manfaat dan faedhnya utuk mereka yang sedang mencari untuk mamotifasi dirinya. Hanya Alloh SWT saja yang dapat membalas amal bapak ini, dan semoga bapak dapa terus berkarya untuk kemaslahatan orang banyak.
    Saya bukan orang Jepang atau pernah ke jepang jadi saya gak bisa. Akhirul kalam Wasalam wrb.wrbb.

  2. Saa seorang laki2 lulusan smk jurusan elektronika! Umur saa bru 19 taun! Setelah bca artikel bapa semangat sa semakin blat! Sa sedang blajar hiragana!
    Sa mohon bntuan na pa!
    Email ja!
    Terimakasih

  3. Pak Arif ,Terima kasih,blog yg bapak buat,telah banyak memotivasi hidup saya,semenjak saya msh tinggal dinippon dan setelah pulang dari nippon.Arigato.salam untuk keluarga.

Tinggalkan Balasan ke DikiBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.